Minggu, 20 Desember 2009

Kiat Sukses Dengan Pikiran Membebaskan pikiran

Kiat sukses kali ini adalah sukses dengan membebaskan pikiran kita,sering kali kita hampir saja mencapai kesuksesan tapi akhirnya gagal karena pikran kita sendiri mari kita lihat inspirasi dari motivasi pak mario teguh ini:

Bila anda tidak membebaskan pikiran anda, Anda tidak mungkin mencapai pengertian yang sebenarnya. Maka pantaslah bila kita menemukan lebih banyak orang yang tidak mengerti bahkan mengenai hal-hal yang paling sederhana yang bisa memperbaiki kualitas hidup mereka.

Mungkin, mereka memperburuk suasana di gua pikiran mereka dengan membiarkan kekhawatiran, kedengkian, dan nafsu berkembang besar dan kuat dan menetukan bentuk warna dari kata-kata yang boleh mereka dengar. Itu sebabnya kita harus membebaskan pikiran kita dari hal-hal yang tidak baik agar hanya kebaikanlah yang tersisa dalam pikiran kita.
Dan bila hanya kebaikan yang mengisi pikiran kita maka baiklah pengertian pikiran kita.

Ok, sangat jelas sekali bukan jika kita ingin mencapai pikiran kita unuk sukses maka kita harus membuka cakrawala berfikir kita sering kali kita mengatakan tidak bisa padahal belum di kerjakan maka otomatis ya tidak bisa, demikian juga jika anda mengatakan diri anda bodoh maka anda akan merasa bodoh.

Seharusnya kita harus senantiasa membuka cakrawala berfikir kita dari pada kita tidak mencoba yang otomatis sudah seratus persen tidak akan sukses, lebih baik kita pilih jalan try and try, coba dan coba persentase untuk sukses dan gagal bisa imbang 50 %. Jadi kesuksesan itu tergantung dengan pola pikir kita sendiri.
Sekian dulu
Best regards
Indra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar